Mengenal Lebih Dekat Dengan Kota Purwoadi



    Grobogan - Purwodadi adalah nama sebuah kecamatan yang sekaligus menjadi nama ibukota untuk kabupaten Grobogan jawa tengah.
Purwodadi sendiri  adalah nama kota kecil yang berada pada jalur alternatif yang menjadi penghubung antara Surabaya - Semarang dan sekaligus menjadi penghubung antara semarang- solo.

Berdasarkan data topografi Grobogan sendiri di apit oleh beberapa karst pegunungan seperti pegunungan kendeng dan pegunungan kapur yang menjadi pembatas wilayah kabupaten grobogan.  di antaranga pegunungan kapur selatan yang terletak di bagian selatan dam pegunungan kapur utara yang terletak di bagian utara kabupaten ini.
akibat penebangan liar dan pengolahan lahan yang di lakukan oknum yang tak bertanggung jawab sempat membuat pegunungan yang ada di beberapa tempat yang ada di grobogan mengalami kegundulan.

Dari aspek ekonomi Grobogan terbilang unggul dalam sektor pertanian. pasalnya sebagian besar penduk grobogan mayoritas masyarakatnya bermata pencaharian sebagai petani dan sisanya bekerja sebagi pedagang. dan untuk kaum laki laki di purwodadi sendiri sebagian besar lebih memilih berkerja serabutan/bangunan merantau  ke luar daerah bahkan ke luar kota. di karenakan kerasnya tuntutan kebutuhan keluarga dan demi pendidikan anak tidaklah cukup jika hanya mengandalkan pertanian semata.

Untuk aspek kuliner sendiri Grobogan terkenal dengan masakan "SWIKE" nya atau yang biasa di kenal dengan sebutan kodok. untuk jenis katak yang di masak adalah jenis katak hijau atau yang biasa di sebut katak sawah.
selain memiliki protein yang tinggi makanan yang satu ini di percaya juga bisa mengobati penyakit seperti gatal dan  penambah stamina.
"ya iya lah la wong habis makan, perut kenyang ya jelas staminanya nambah... hehehe."

 selain terkenal dengan masakan "kodoknya" purwodadi juga terkenal dengan 2 oleh oleh khasnya ya itu "Kecap cap bawang dan sirup kartika".
meskipun namanya kecap "bawang" jangan coba coba buat menemukan bawang di dalamya ya. jelas ga bakal ketemu karna itu hanya nama mereknya saja.
untuk sirup kartika sendiri sampai sekarang masih menjadi misteri. pasalnya sampai sekarang saya belum menemukan siapa sosok sebenarnya di balik nama "kartika" tersebut.
mungkin cewek cantik atau justru emak saya tidak tahu..?





0 Response to "Mengenal Lebih Dekat Dengan Kota Purwoadi"

Post a Comment